Rabu, 04 Mei 2011

ENDODONTI

Salah satu program kerja dari Departemen Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Organisasi atau yang kita kenal PSDMOdari HIMA kita sudah selesai dilaksanakan. Prokernya kali ini disingkat dengan ENDODONTI yang kepanjangannya Education and Orientation for New Generation dengan tema Langkah Awal Organisasi dengan Endodonti.
Endodonti ini khusus diadakan untuk teman-teman mahasiswa baru untuk memperkenalkan mereka apa gunanya berorganisasi serta fungsi dan peran dari masing-masing Biro dan Departemen yang ada di HIMA PSPDG KM FK UNAND. Untuk kali ini tentu pesertanya Mahasiswa Angkatan 2010. Endodonti merupakan salah satu syarat wajib untuk menjadi anggota HIMA PSPDG serta syarat untuk mengikuti berbagai kepanitian dalam KM FK UNAND.
Kegiatan Endodonti ini dibagi dalam tiga pertemuan. Pertemuan I merupakan pemberian materi sekaligus pembukaan Endodonti.Materi yang diberikan berupa perkenalan KM FK UNAND oleh Ketua BEM KM FK UNAND, Mangaraja Victor dan Perkenalan HIMA PSPDG KM FK UNAND oleh Ketua DPA PSPDG KM FK UAND, Mustika Arini.
Pada pertemuan ini, peserta di bagi dalam beberapa kelompok berdasarkan Biro dan Departemen yang dalam HIMA kita. Setelah pembagian kelompok, masing-masing kelompok diberi tugas sesuai kelompok mereka.
Pertemuan II merupakan penampilan dari tugas yang telah diberikan pada pertemuan sebelumnya. Pertemuan II ini didahului dengan senam "boco-boco" (plesetan dari senam poco-poco, karna gerakannya ada yang ngasal makanya disebut senam boco-boco..:D)


(tugas-tugas serta fotonya nyusul.... ^.~ )




Nah, pada Pertemuan III kali ini bukan InDoor lagi..tapi OutDoor..ya apalagi kalau bukan OutBond dan sedikit Hiking...
Outbondnya cukup menantang, paginya peserta dan panitia berkumpul di depan PKM UNAND, dan kemudian jalan hingga Fakultas Pertanian, dan mulai menuruni sedikit curam yang cukup tajam dan licin.Sampai lah di sungai yang cukup besar serta menyeberanginya, nama sungai itu Batu Busuak.
Disanalah kita memulai permainan kita. Baru dua permainan yang terlaksana, karna setelah makan siang tiba-tiba hujan lebat mengguyur kami. Karna hujan tak berhenti dan waktu terus berjalan, panitia memutuskan untuk menyewa angkot untuk kembali ke PKM UNAND dan melanjutkan permainan disana
Walau tidak semua permainan terlaksana, namun hari itu cukup berkesan.
Dan Akhir dari Endodonti ini ialah Inagurasi yang harus diangkat dan dikelola oleh teman-teman Angkatan 2010 sendiri.
Good Luck and We wait for it.. ^,^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar